Apa ada orang yang belum download Mobile Legend sampai sekarang? Saat ini Mobile Legends menjadi game MOBA terpopuler yang ada di Indonesia.
Meskipun bukan gamer, pasti setidaknya banyak orang yang pernah mendengar nama game besutan Moonton ini.
Nah kalau kamu termasuk yang baru tertarik untuk download Mobile Legend belakangan. GGWP.ID sudah merangkum tutorial cara mengunduhnya secara lengkap!
Bukan hanya untuk HP android dan iOS, kami juga tahu bagaimana cara main Mobile Legends PC! Langsung saja simak tutorialnya di bawah ini!
>> Dapatkan Skin Gratis <<
Cara Download Mobile Legend untuk Android dan iOS
Ya, sesuai dengan namanya MLBB memanglah game yang diciptakan untuk platform smartphone. Game ini bisa diunduh baik oleh pengguna Android maupun iOS.
Untuk bisa memainkan game ini, maka pastikan HP kamu sudah memenuhi spesifikasi minimum ya. Biar compatible dan game-nya bisa berjalan dengan lancar.
Simak spesifikasi minimum untuk HP Android dan juga iOS berikut ini. Pastikan HP kamu compatible ya!
Spesifikasi minimum untuk HP Android:
OS Versi : 4.1 ke atas
Prosesor : Quad-Core
RAM : 1 GB
Storage : 2 GB Free
Link Download : Play Store
Ukuran File : 98 MB
Spesifikasi minimum untuk HP iOS:
OS Versi : 9.0 ke atas
RAM : 1 GB
Storage : 1,7 GB Free
Link Download : App Store
Ukuran File : 289.3 MB
Setelah memastikan kalau HP kamu compatible, sekarang kamu bisa langsung install Mobile Legends guys.
Untuk tahu cara instal dan langkah-langkahnya secara lengkap, kamu bisa langsung klik artikel GGWP.ID yang berikut ini:
Cara Download MLBB Versi PC Secara Gratis!
Selain bisa dimainkan di HP, kamu juga bisa main MLBB di PC lho. Iya, Moonton memang belum rilis Mobile Legends versi PC secara resmi.
Tapi kamu bisa main di komputer dengan bantuan aplikasi emulator android. Salah satunya adalah aplikasi Tencent Gaming Buddy, aplikasi resmi yang bisa didapatkan dengan gratis.
Untuk bisa memainkan Mobile Legends PC, komputer kamu harus compatible dan memenuhi spesifikasi minimum ya guys.
Spesifikasi untuk main Mobile Legends PC:
OS : Windows 7/8/10 (Latest Service Pack)
CPU : Multiple core processor, support VT-x or AMD-V Virtualization Technology
VGA : Support Open GL 2.0 or higher performance
RAM : 4 GB
Hard Disk : 1.5 GB
Setelah memastikan komputer kamu compatible, sekarang langsung saja kita bahas cara download Mobile Legend ke komputer kamu.
Cara dan ulasan lengkapnya bisa kamu ketahui lewat artikel GGWP.ID yang ada di bawah ini. Ada tutorial, kelebihan dan kekurangan, sampai rekomendasi settingan keyboard lho!